CTBLPJ

Laporan Pertanggungjawaban Cerdas Tanpa Batas (CTB) 2023 di Desa Tunggur, Slogohimo, Kab. Wonogiri, Jawa Tengah

      Foto bersama para warga Slogohimo dan relawan Komunitas Lebah

KOMUNITAS LEBAH
“Menjadi pintar adalah hak semua orang, dan menjadi cerdas tidak pernah mengenal batas.”

Halo, Sahabat Lebah!
Segala puji bagi Tuhan Yang Maha Esa atas ridhoNya, kami bisa melaksanakan kegiatan Cerdas Tanpa Batas (CTB) 2023 di Desa Tunggur Kecamatan Slogohimo, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Dengan kondisi yang sudah kondusif maka kami melanjutkan kembali kegiatan CTB yang ke 10, yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 7 Januari 2023.

Kegiatan CTB diadakan di rumah baca Dalem Pasinaon, di desa Tunggur. Kegiatan ini berlangsung selama 1 hari yang diisi dengan beberapa kegiatan menarik yaitu :
❖ Peresmian Rumah Ilmu Lebah (RIL), lokasi Rumah Baca Dalem Pasinaon
❖ Kegiatan untuk siswa TK, PAUD dan SD kelas 1-2 berupa pengajaran gerak dan lagu anak, mengasah ketelitian menggunakan lembar bergambar serta melatih konsentrasi dengan melipat kertas origami. Kelebihan alat kegiatan tersebut kami serahkan kepada pihak PAUD. Lokasi di ruang kelas TK dan PAUD
❖ Kegiatan untuk siswa SD kelas 3-4 (Feelings) dan kelas 5-6 (Feelings and Body Part). Lokasi di lapangan sekolah TK dan PAUD
❖ Kegiatan untuk warga setempat adalah berbagi pengetahuan pembuatan kompos dan eco enzyme dari sampah rumah tangga. Lokasi di Rumah Baca Dalem Pasinaon
❖ Kegiatan penutup yaitu pentas seni tari budaya Jawa Tengah oleh adik-adik rumah baca Dalem Pasinaon. Lokasi di lapangan sekolah TK dan PAUD

Rumah Ilmu Lebah diresmikan dan dihadiri oleh :
1. Bapak Camat Slogohimo
2. Bapak Kepala Desa Tunggur
3. Ketua RT dan Ketua RW di Desa Tunggur
4. Ibu Kepala Sekolah TK, PAUD, dan SD
5. Ibu-ibu PKK Desa Tunggur
6. Karang Taruna setempat dan para relawan
7. Warga Desa Tunggur.

Kegiatan kreatif dan pembuatan kompos dan eco enzyme dilakukan secara bersamaan di lokasi yang berbeda, didampingi oleh relawan Komunitas Lebah dan relawan rumah baca Dalem Pasinaon. Selain itu, kami juga menyerahkan donasi buku-buku di 3 lokasi lainnya yang disertakan dalam laporan pertanggungjawaban kami.

Kami bersyukur dalam situasi transisi setelah pandemi kami tetap mendapatkan dukungan dan donasi berupa buku, dana, paket alat tulis, tempat minum dan bingkisan cemilan anak-anak dari Sahabat Lebah. Dalam pengumpulan donasi buku kami menargetkan sebanyak 500 buku, dan kami bersyukur bisa mengumpulkan buku sebanyak 1490 buku. Kami menyerahkan donasi buku sebanyak 1003 buku untuk rumah baca Dalem Pasinaon dan untuk 3 rumah baca lainnya dengan total 487 buku

Kami mengucapkan terima kasih kepada Sahabat Lebah yang mendukung terlaksananya kegiatan ini. Juga kepada pendiri rumah baca Dalem Pasinaon dan tim, Bapak Camat Slogohimo, Bapak Kepala Desa Tunggur, serta semua pihak yang telah menerima kedatangan Komunitas Lebah. Tidak lupa terima kasih sebesar-besarnya kepada Beezers yang telah berkontribusi waktu, pikiran dan tenaga dalam kegiatan CTB 2023.

Untuk membaca laporan pertanggungjawaban CTB 2023 selengkapnya, termasuk laporan keuangan dan daftar donasi barang, silahkan klik tautan ini: Laporan Pertanggungjawaban CTB 2023 Kompilasi 
Sedangkan, untuk melihat dokumentasi kegiatan CTB 2023 selengkapnya, silahkan klik tautan ini: Dokumentasi CTB 2023

Salam Lebah, Bzzzzz…

Bersama Berbagi Peduli